BERITA

Detail Berita

KEPALA SMA NEGERI I LEBATUKAN LANTIK PENGURUS OSIS PERIODE 2023/2024

Senin, 3 April 2023 11:35 WIB
129 |   -

Smansa Lebatukan – Kepala SMA Negeri I Lebatukan melantik secara resmi pengurus OSIS yang baru periode 2023/2024 pada Upacara Apel Bendera, Senin, 3 Maret 2023. Pelantikan ini juga disatukan dengan apel terakhir bersama dengan peserta didik kelas XII yang sebentar lagi akan menyelesaikan masa pendidikan mereka di lembaga ini.

Pengurus OSIS yang terpilih untuk periode 2023/2024 terdiri atas dua orang peserta didik kelas XI dan dua orang peserta didik kelas X. Mereka adalah Pice Matarau, siswa kelas XI IPS (Ketua OSIS), Narda Lota; siswi kelas XI Bahasa (Wakil Ketua OSIS), Maria Kidaman, siswi kelas XA (Sekretaris OSIS) dan Arini, siswi kelas XC (Bendahara OSIS). Keempat peserta didik ini telah melewati berbagai seleksi pemilihan umum pengurus OSIS di SMA Negeri I Lebatukan dan terpilih sebagai pengurus OSIS yang baru.

Darius Buku, dalam sambutannya, menyampaikan profisiat kepada pengurus OSIS yang baru dan berharap agar pengurus OSIS yang baru dapat membuat program-program OSIS yang mewakili empat esensi pendidikan, yakni olah pikir, olah rasa, olah karsa dan olah raga.

“Pada kesempatan ini, saya ucapkan profisiat kepada pengurus OSIS yang baru. Moment kemarin (Runner Up Lomba Lompat Jauh pada POPDA IV), adalah satu bagian dari empat esensi pendidikan, yakni olah pikir dalam kaitannya dengan literasi, olah rasa dalam kiatannya dengan estetika, olah karsa dalam kaitannya dengan niat dan kehendak serta olah raga dalam kaitannya dengan kinestetik. Mudah-mudahan pengurus OSIS yang baru dapat merancang kegiatan agar ke depannya kita bisa menjadi lebih baik lagi,” tutur Darius.

Lebih lanjut Darius Buku juga mengajak kelas XII untuk bisa mempersiapkan diri menghadapi masa depan mereka setelah menamatkan pendidikan di lembaga pendidik ini dan tetap mempertahankan kedisiplinan.

“Sebentar lagi kalian akan menamatkan diri dari lembaga ini. Ada yang melanjutkan ke jenjang kuliah dan ada juga yang tidak. Tapi saya berharap semoga kalian bisa melanjutkan apa yang baik yang kalian dapat dari lembaga ini, khususnya berkaitan dengan kedisiplinan,” tegas Darius.

Ditemui saat setelah Upacara Apel Bendera, Ones, ketua OSIS periode sebelumnya, berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya selama satu tahun kepemimpinannya dan berharap agar pengurus OSIS yang baru dapat melanjutkan program kerja mereka di masa mendatang.

“Saya berterima kasih kepada teman-teman yang telah mempercayakan saya untuk menjadi ketua OSIS selama satu tahun ini. Ada banyak keberhasilan dan kegagalan yang sudah terjadi selama satu tahun ini. Saya berharap pengurus OSIS yang baru dapat melanjutkan program kerja kami dan semoga bisa lebih baik lagi ke depannya, “ ucap Ones.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Pice Matarau selaku Ketua OSIS yang baru periode 2023/2024. Melalui salah satu misinya, yakni meningkatkan ekstrakurikuler di bidang olahraga, Pice mengajak seluruh peserta didik SMA Negeri I Lebatukan untuk merapatkan barisan dan bekerjasama membawa sekolah ini ke arah yang lebih baik.

“Saya berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Salah satu misi saya saat kampanye kemarin adalah meningkatkan kegiatan ekstrakurikuler khususnya dalam bidang olahraga. Agar misi saya dapat berjalan, saya mengajak seluruh siswa untuk rapatkan barisan agar dapat membawa SMANSA Lebatukan ke arah yang lebih baik lagi, “ ujar Pice saat di wawancarai usai Upacara Apel Bendera. (Penulis: Athanasius Lelangwayan, Koordinator Literasi SMANSA Lebatukan)


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini